
Untuk memastikan proyek fisik hasilnya sesuai dengan kualitas yang diharapkan, Wakil Bupati (Wabup) Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad melakukan monitoring dan pengawasan proyek pembangunan Islamic Center dan Gedung Serba Guna 2 Desember serta jalan Ganda masuk stadion 2 Desember, Kamis (16/6/2022).
Dalam pemantauan tersebut Wabup Syamsuri Arsyad di dampingi oleh Kepala Dinas PUTR Tedy Soetedjo dan tim teknis dari Inspektorat.Pemantauan pertama di lakukan di Islamic Center, ada dua bangunan utama yang menjadi objek pemantaua yaitu bangunan mesjid dan tempat wudhu.

Ditempat ini terlihat sejumlah pekerja masih melakukan pekerjaan dan di temukan beberapa bangunan yang mengalami kerusakan seperti flafon yang bocor dan keramik yang belum terpasang.
Sedangkan bangunan menara yang sempat ambruk beberapa waktu yang lalu proses pekerjaannya masih menunggu kiriman kubah yang telah di pesan di pabriknya langsung.Sedangkan untuk Gedung Serba Guna 2 Desember juga ditemukan flafon yang bocor dan wastafel yang pecah serta belum di bangunnya tangga masuk di halaman gedungnya.
Diwawancarai usai peninjauan, Wabup mengatakan dirinya ingin memastikan proyek pembangunan di HSS berjalan sesuai rencana dan kulitasnya sesuai harapan. Ia meminta kepada dinas terkait untuk memperhatikan bersama sejumlah bangunan yang rusak atau tidak berfungsi dengan baik.“tidak begitu parah sebenarnya kerusakannya hanya seperti keramik yang perlu ditambah dengan nat, wastapel yang pecah artinya ini masalah teknis maka kita selesaikan secara teknis juga tinggal ganti dan selesai” ujarnya.
Terkait dengan menara Islaimic Center yang belum terpasang, Wabup menjelaskan proses pekerjaan sekarang masing berlangusng dan untuk kubahnya masih menunggu kiriman dan pabriknya. “menaranya sudah di perbaiki namun untuk kubah belum terpasang karena kubahnya ini tidak ada pasaran baik ukuran maupun motifnya atau desainnya harus di pesan khusus, jadi estimasi pemesanannya sekitar dua minggu lagi akan datang” jelas Wabup Syamsuri Arsyad.
Sedangkan untuk Gedung Serba Guna 2 Desember, Wabup meminta sejumlah kerusakan seperti flapon dan wastafel yang bocor segera diperbaiki dan di ganti serta pembangunan tangga masuknya segera dirampungkan mengingat pelaksananan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) sebentar lagi akan di gelar.“kita berharap gedung ini bisa secepatnya di gunakan karena ada sejumlah aktifitas kepanitiaan yang memerlukan gedung ini untuk sekretariat maupun rapat dan lain sebagainya” harap Wabup.
Terakhir Wabup meminta kepada dinas terkait agar bangunan yang rusak ditarget perbaikannya sekitar dua minggu namun ia juga mengingatkan yang terpenting adalah bagaimana mendapatkan kualitas pembangunan yang maksimal.“ jangan juga hanya karena terlalu mengejar waktu lalu harus mengesampingkan kualitasnya, jadi juga pastikan pekerjaannya dengan kualitas yang maksimal” kata Wabup.

Sementara itu Kepala Dinas PUTR Tedy Soetedjo mengatakan perbaikan yang rusak-rusak akan di tergetkan dua minggu atau tiga minggu akan selesai. Untuk menara Islamic Center akan segera di konfirmasi ke pabriknya kapan bisa diselesaikan.“kita berharap secepatnya mereka bisa menyelesaikan karena kita sendiri setelah mengorder pemesanan ke mereka sudah lama beberapa mingu yang lalu” kata Tedy
Kalau untuk persiapan gedung Porprov kata Tedy sudah dikordinasikan dan rencana akan dilakukan perbaikan yang di dalam berupa plafon bocor dan wastafel pecah. “yang rusak akan kita ganti, kita juga akan membuat tangga naik ke gedung nya dan melakukan pembersihan halaman serta pengurukan untuk jalan masuknya” ujarnya.